Kegiatan Peduli Kanker Serviks Dalam Rangka Hari Guru Nasional 2016
Ditujukan kepada Yth. Kepala SD Negeri/Swasta se-Kabupaten Hulu Sungai Tengah.
Dalam rangka Peringatan Hari Guru Nasional, BPJS Kesehatan bekerjasama dengan OASE Kabinet Kerja dan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan akan menyelenggarakan Kegiatan Peduli Kanker Serviks. Sehubungan dengan persiapan pelaksanaan kegiatan tersebut dengan ini disampaikan sebagai berikut :
- Kegiatan tersebut akan dilaksanakan secara serentak di Kabupaten/Kota seluruh Indonesia pada tanggal 24 November 2016.
- Sasaran kegiatan adalah seluruh Guru (Swasta/Negeri) dan istri Guru yang bertugas di wilayah Kabupaten Hulu Sungai Tengah.
- Tujuan kegiatan :
- Memberikan apresiasi terhadap Guru dan Istri Guru dalam bentuk pelayanan kesehatan berupa deteksi dini kanker serviks.
- Meningkatkan kualitas kesehatan Guru dan Istri Guru.
- Mencegah dan mendeteksi dini kanker serviks supaya penyakit tersebut tidak berkembang semakin parah.
- Menurunkan angka kejadian kanker serviks.
- Pembiayaan deteksi dini kanker serviks (pemeriksaan IVA/Pap Smear) dijamin oleh BPJS Kesehatan (sesuai ketentuan pelayanan kesehatan BPJS Kesehatan).
Download
Untuk surat edaran silahkan unduh pada tombol / link di bawah iniEdaran Peduli Kanker Serviks [ PDF / 911 Kb ]
Sumber Data / Referensi :
- Bidang Dikdas, Dinas Pendidikan Kabupaten Hulu Sungai Tengah
Kegiatan Peduli Kanker Serviks Dalam Rangka Hari Guru Nasional 2016
Reviewed by Pendidikan Kealaman
on
23.50.00
Rating:
Tidak ada komentar:
Terima Kasih sudah berkomentar di Website Dinas Pendididikan Kabupaten Hulu Sungai Tengah. Mohon maaf apabila komentar dari anda tidak langsung tertanggapi dalam waktu bersamaan.